Minggu, 27 Maret 2011

TIPS - TIPS MEMILIH VENDOR YANG BAIK

Dear Para Capeng yang baik dan selalu baik :)
Apa kabar semuanya semoga selalu dalam keadaan baik ya...

Hari ini kita mau kasih tips tips untuk teman - teman nie dalam menentukan vendor untuk hari H kalian.
Venue :
1. Sedapat mungkin tentukan venue berdasarkan pengalaman kalian yang dimaksud adalah kalian pernah   menghadiri sebuah acara di venue tersebut dan memiliki penilaian baik tentunya.

2. Tanyakan dan selidiki Vendor tersebut kepada teman/rekan yang pernah menggunakan venue tersebut mengenai kualitas baik catering, venue itu sendiri dan rekanan - rekanan yang bekerjasama dengan venue tersebut.

3. Marketing - Memilih marketing sangat lah penting. Coba cari referensi marketing untuk vendor yang ingin kalian pakai. Karena marketing tersebut yang membantu mu dari pertama deal sampai dengan hari H.
Supaya teman - teman tidak merasa di"tinggalkan" coba lakukan sedikit interview : apakah akan keluar dalam waktu dekat ini? karena sering kali para capeng ke"hilangan" marketing mereka sehingga apa yang dibicarakan dari awal harus diulang lagi ke marketing baru.
Dan menurut survey kami marketing baru yang mendapatkan hibah an dari marketing yang keluar perlakuan nya menjadi agak berbeda seperti menjadi tidak diprioritaskan.
Ada baiknya kalian bertemu dengan owner yang sekaligus marketing kalian. So kalian tidak perlu capek - capek untuk negosiasi kan...tentunya diberikan yang terbaik.

4. CATAT!!!!
Semua perjanjian & permintaan kalian hasil negosiasi harus dicatat yah!!!ini sangat PENTING sekecil apapun tidak boleh secara lisan harus tertulis.
Ini menjaga kalian juga apabila marketing kalian "resign" menuntut hal yang tidak ada buktinya adalah 0.
Semua perjanjian tertulis tersebut kalian harus punya COPY nya ya. Jangan sampai kalian tidak memiliki copynya akan dibutuhkan apabila teman - teman lupa apa saja yang sudah disepakati bersama.

5. PROMO
Cari lah promo dari vendor - vendor biasanya vendor tersebut mengadakan Promo Pembukaan / Promo Limited (ini tidak akan sering - sering terjadi karena Promo Pembukaan Promo yang hanya 1 kali dan biasanya Management memberikan support habis - habisan. Misalnya saja Bridal yang baru buka selain gaun - gaunnya dapat dipastikan masih baru, bagus dan bersih juga biasanya memiliki paket promo Bridal dan Photography dan dapat dipastikan hasilnya dengan kualitas bagus karena dipakai sebagai referensi mereka ke depannya), silahkan dicari tahu testimoni dan dikunjungi. Semoga kalian mendapatkan dealing dengan Promo terbaik!!!

Segini dulu ya...nanti kami lanjutkan lagi tips tips nya... :)

Happy Preparations, Guys!!!

Telly

1 komentar:

  1. Selamat pagi kakak. :) maaf numpang promosi ya. ^^
    Ada yang mau nikah? Tapi masih bingung cari Wedding Organizer yang profesional? Rias pengantin yang bagus dan *manglingi? Dan catering yang halal,enak, murah dengan penataan yang bagus?
    Gak cuma catering untuk nikahan aja lho, ada juga nasi box, racikan dan nasi bancakan. Rias untuk pengantin,wisuda,persewaan kebaya/beskap juga bisa. Yuk cek paket paket hemat kami di link kami http://www.bumentik.com dan http://dekorasipernikahanjogja.com/

    BalasHapus